SAMBUTAN EDUFAIR 2024 - Ahmad Wandi Lembang

Terus berkarya, berbagi inspirasi, dan menebar manfaat

Breaking

Minggu, 21 Januari 2024

SAMBUTAN EDUFAIR 2024

SAMBUTAN EDUFAIR 2024

 

Mengawali semester Genap TP. 2023/2024, SDIT istiqomah kembali menggelar acara besar EDU FAIR 2024 dengan Tema: Tiada Hari Tanpa Prestasi. Kegiatan tersebut berlangsung sekitar dua pekan, melibatkan berbagai lembaga Pendidikan dan aparat pemerintahan.

 

Acara gebyar tersebut puncaknya pada tanggal 19-20 Januari 2024 dengan mengundang RA/TK se Kec. Lembang untuk mengikuti berbagai perlombaan. Kemudian ditutup dengan acara jalan sehat mengelilingi jalur utama Kota Lembang dengan seluruh keluarga besar SDIT Istiqomah lembang sekitar 1.200 orang lebih.

 

Berikut kata sambutan yang disampaikan oleh Kepala Sekolah, selama kegiatan Edu Fair 2024 berlangsung.

 

SAMBUTAN EDUFAIR 2024 (TOURNAMENT MINISOCCER TINGKAT JAWA BARAT)

 

1.      Edufair adalah ajang silaturahmi dan kreatifitas anak-anak dari berbagai sekolah, baik sekitar lembang, bandung raya, maupun jawa barat. Untuk tingkat RA/ TK maupun SD/ MI. yang diselenggarakan oleh SDIT Istiqomah Lembang.

 

2.     Karena ajang silaturahmi, maka kita ke depankan persahabatan dan jiwa sportifitas. Karena kita di sekolah/ lembaga Pendidikan, maka kita kuatkan edukasinya, pesan-pesan Pendidikan dalam ajang lomba ini. Kita hadirkan dalam tournament ini jiwa fair play, bermain dengan adil. Menghormati diri sendiri, rekan, lawan, wasit, dan staf pertandingan lainnya. Bermain untuk menang tapi menerima ketika kalah. Dengan mengikuti aturan yang diterapkan dalam kompetisi yang sudah disepakati. Menang atau kalah, juara atau tidak, itu hanya bonus, silaturahmi dan pengalaman, itu yang paling utama.

 

3.     Atas nama sekolah dan tuan rumah, SDIT Istiqomah, kami merasa senang dan gembira, juga bersyukur bisa menyelenggarakan kembali kegiatan ini yang ke sekian kalinya. Dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini, khususnya pihak sponsor dari Toko Mas Berkah Baru yang telah mensponsori kegiatan ini (bukan sponsor tunggal saja, tetapi sponsor abadi insya Allah), mudah-mudahan bisa terus bersinergi dalam kebaikan dan usahanya kita doakan bersama semoga semakin sukses dan diberikan keberkahan melimpah yang banyak, jazakumullah khairan kastiran, terima kasih untuk Pa H. Cucu dan keluarga besar.

 

4.     Terima kasih juga kami sampaikan untuk pengawas PJOK, Bu Kinkin, KKGO Kec Lembang, Pa Pendi, yang diwakili oleh Sekretarisnya, Pa Wahyu, yang terus bersinergi membantu dan mendukung terselenggaranya kegiatan ini, juga tak lupa sekolah-sekolah yang telah ikut berpartisipasi dalam tournament ini baik dari lembang ataupun luar lembang, sehingga kegiatan ini bisa terselenggara dengan lancar dan sukses. Insya Allah.

 

5.     Untuk para peserta tournament, sebagai tuan rumah kami hanya bisa mengucapkan selamat datang di sekolah kami tercinta, beginilah SDIT Istiqomah, sekolah islam yang selalu belajar untuk menjadi yang terbaik, selamat bertanding dalam tournament mini soccer ini, semoga semuanya dapat bersilaturahmi, mendapatkan teman baru, dan pengalaman berharga dari ajang ini. Dan tak lupa atas segala kekurangannya dalam penyelenggaraan ini mohon untuk dimaafkan.

 

6.     Demikian sambutan yang dapat disampaikan, terima kasih atas perhatiannya. Wassalamu alaikum warahmatullahi wa barakatuh.

 

Lembang, 12 Januari 2024

 

 

SAMBUTAN EDUFAIR 2024 (LOMBA TINGKAT RA/TK SE KEC LEMBANG)

 

1.      Edufair adalah salah satu program unggulan SDIT Istiqomah, sesuai visi misi sekolah yang bertujuan menyelenggarakan pendirikan yg dengan penuh berkah. Mudah2an kegiatan ini menjaga keberkahan buat kita semua. Baik di dunia maupun di akhirat kelak.

 

2.     Edufair adalah ajang silaturahmi dan kreativitas anak2, baik melalui lomba, pameran sekolah, tampilan anak dlsb. Mudah2an kegiatan ini dapat menjadi wadah silaturahmi dan ajang kreatifitas yamg memberikan banyak hal positif anak-anak kita tercinta.

 

3.     Edaufair 2024 ini telah diawali oleh turnament minisoccer  pekan kemarin, tkt sd/mi tingkat jawa barat. Puncaknya hari ini perlombaan antar ra/tk se kec lembang, dan besok jalan sehat keluarga besar sdit istiqomah, yg mungkin akan memacetkan kota lembang. Kita akan jalan sehat rutenya ke borma-alun2-pasar, diikuti oleh 1000 orang lebih dg banyak doorprize yg menarik.

 

4.     Kegiatan yg besar ini tdk akan sukses tanpa dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak. Oleh karena itu kami ucapkan banyak terima kasih kepada panitia pelaksana yg dikomandoi oleh abang uji (pa fauzi), kepada para sponsor, para lembaga pendidikan, aparat keamanan, dan kepada semua pihak yg terlibat yg tdk bisa disebutkan satu-persatu. Semoga menjadi amal shalih dan dibalas dengan balasan terbaik oleh Allah swt.

 

5.     Terakhir, selamat meningukuti edufair, mengikuti lomba, pameran, dan tampilan terbaik dari anak-anak kita tercinta, semoga acaranya berkenan, menghibur dan melahirkan talenta-talenta berbakat, anak-anak hebat, untuk menjadi calon pemimpin besar di masa yg akan datang.

 

Lembang, 19 Januari 2024

 

 

SAMBUTAN EDUFAIR 2024 (JALAN SEHAT KELUARGA BESAR SDIT ISTIQOMAH LEMBANG)

 

1.      Edufair adalah salah satu program unggulan SDIT Istiqomah, sesuai visi misi sekolah yang bertujuan menyelenggarakan pendirikan yg dengan penuh berkah. Mudah2an kegiatan ini menjaga keberkahan buat kita semua. Baik di dunia maupun di akhirat kelak.

 

2.     Edufair adalah ajang silaturahmi dan kreatifitas anak2, baik melalui lomba, pameran sekolah, tampilan anak dlsb. Mudah2an kegiatan ini dapat menjadi wadah silaturahmi dan ajang kreatifitas yamg memberikan banyak hal positif anak-anak kita tercinta.

 

3.     Edaufair 2024 ini telah diawali oleh turnament minisoccer  pekan kemarin, tkt sd/mi tingkat jawa barat. Puncaknya hari ini perlombaan antar ra/tk se kec lembang, dan besok jalan sehat keluarga besar sdit istiqomah, yg mungkin akan memacetkan kota lembang. Kita akan jalan sehat rutenya ke borma-alun2-pasar, diikuti oleh 1000 orang lebih dg banyak doorprize yg menarik.

 

4.     Kegiatan jalan sehat ini, sebagai wadah silaturahmi, baik antara anak, orang tua, guru, pengawas, yayasan/pimpinan cabang beserta otonom, lembaga pendidikan yg dibawahnya, para alumni, masyarakat luas, aparat setenpat. Semoga semuanya bisa bersilaturahmi melalui jalan sehat ini.

 

5.     Kegiatan yg besar ini tdk akan sukses tanpa dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak. Oleh karena itu kami ucapkan banyak terima kasih kepada panitia pelaksana yg dikomandoi oleh abang uji (pa fauzi), kepada para sponsor, para lembaga pendidikan, aparat keamanan, dan kepada semua pihak yg terlibat yg tdk bisa disebutkan satu-persatu. Semoga menjadi amal shalih dan dibalas dengan balasan terbaik oleh Allah swt.

 

6.     Selamat mengikuti edufair 2024 dan jalan sehat bersama keluarga besar sdit istiqomah, semoga berkenan, menghibur dan bahagia, sambil menyaksikan anak2 hebat yang berbakat, calon pemimpim besar di masa depan.

 

Lembang, 20 Januari 2024

Kepala SDIT istiqomah

Ahmad Wandi, M.Pd

 

Lembang, 09 Rajab 1445 H/ 21 Januari 2024 M

 

@ Ahmad Wandi Lembang

 

@ SDIT Istiqomah Lembang

 

Artikel ahmadwandilembang.com

 

=========

Dapatkan update artikel islam setiap harinya dari ahmadwandi.blogspot.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kajian AWAL Official", caranya klik link https://t.me/awalofficialcom, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

 

 


EDU FAIR - SDIT ISTIQOMAH LEMBANG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ARTIKEL SEBELUMNYA

GOES TO PANGANDARAN, FAMILY GATHERING 2024

GOES TO PANGANDARAN, FAMILY GATHERING 2024 Artikel Terbaru Ke - 227 Oleh : Ahmad Wandi, M.Pd (ahmadwandilembang.com) Pada hari Senin-Selasa,...