Pesan Ramadan Penuh Teladan (Foto: Pixabay) |
5 PESAN TELADAN RAMADHAN
Pimpinan Daerah Persatuan Islam Kab. Bandung Barat kembali menggelar hajat akbar menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H. Acara yang digelar pada Ahad, 12 Maret 2023 diselenggarakan di PUSDAPI, Gedung kebanggaan Persis Bandung Barat.
Acara dengan tema “Berkhidmat Di Bulan Ramadhan Untuk Hidup Penuh Teladan” diisi oleh Ketua Umum PP. Persis, Dr. KH. Jeje Zaenudin, M.Ag, yang berlangsung dengan sangat meriah, khidmat, dan dihadiri oleh seluruh warga Persis dari seluruh penjuru Bandung Barat.
Karena bertemakan Ramadhan, dalam muqaddimah al-Ustadz membacakan ayat:
{شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْآنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتٍ مِنَ الْهُدَى وَالْفُرْقَانِ} [البقرة: 185]
“Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (antara yang hak dan yang batil).” (QS. Al-Baqarah: 185)
BACA PULA: 7 KEUTAMAAN BULAN RAMADHAN
Berkaitan dengan tema di atas, banyak pesan-pesan keteladanan yang beliau sampaikan. Apa saja pesan tersebut? Berikut kurang lebih ringkasan dari pesan-pesan tersebut.
1. Ramadhan Bulan Terbaik Pilihan Allah
Pesan Ramadhan yang pertama adalah bahwa Ramadhan bulan istimewa pilihan Allah swt. beliau menjelaskan, bahwa dari semua makhluk yang Allah ciptakan ada yang Allah pilihkan.
Firmannya,
{ وَرَبُّكَ يَخْلُقُ مَا يَشَاءُ وَيَخْتَارُ مَا كَانَ لَهُمُ الْخِيَرَةُ سُبْحَانَ اللَّهِ وَتَعَالَى عَمَّا يُشْرِكُونَ} [القصص: 68]
“Tuhanmu menciptakan dan memilih apa yang Dia kehendaki. Sekali-kali tidak ada pilihan bagi mereka. Mahasuci Allah dan Maha Tinggi Dia dari apa yang mereka persekutukan.” (QS. Al-Qasas: 68)
Selain beliau menjelaskan Ramadhan sebagai bulan yang dipilih oleh Allah swt, beliau pun memaparkan banyak contoh lainnya. Allah yang menciptakan dan Allah pun yang memilih. Allah yang memilih 4 bulan haram dari 12 bulan dalam setahun (QS. at-Taubah: 36).
Dari sepekan Allah pilih hari jumat sebagai sayyidul ayam, pemimpin hari, hari raya dalam sepekan. Untuk semata-mata beribadah pada hari itu. Dari shalat 5 waktu, Allah pun memilih shalat shubuh (QS. Al-Isra: 78). Bahkan dari shalat pun Allah memilih waktu sujud, dan seteerusnya.
Dari manusia, Allah pilih para nabi dan rasul. Dari jumlahnya ribuan, Allah pilih 25, dari 25 Allah memilih 5 ulul azmi, dan dari semuanya Allah pilih 1 lagi, sayydiul anbiya wal mursalin, penutup para nabi dan rasul, yiatu Nabi Muhammad ﷺ.
Dari tubuh kita, Allah pilih hati paling istimewa. Intinya, secara sunatullah apapun yang Allah ciptakan, pasti ada yang Allah istimewakan. Bukan diskriminasi tapi sunatullah.
2. Keistimewaan Bulan Ramadhan Karena Diturunkannya Al-Quran Dan Disyariatkannya Shaum
Pesan Ramadhan yang kedua adalah bahwa Ramadhan bulan diturunkannya al-Quran. Hal ini jelas berdasarkan banyak ayat dalam al-Quran, di antaranya:
{شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْآنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتٍ مِنَ الْهُدَى وَالْفُرْقَانِ} [البقرة: 185]
“Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (antara yang hak dan yang batil).” (QS. Al-Baqarah: 185)
Kemudian keistimewaan Ramadhan pun, bahwa di bulan ini disyraiakan ibadah shaum, Allah berfirman dalam ayat sebelumnya:
{يَاأَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ} [البقرة: 183]
“Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al-Baqarah: 183)
3. Menyambut Ramadhan Dengan Merukyat Hilal Dan Memberitakan Keistimewaan Ramadhan
Pesan Ramadhan yang ketiga adalah kita harus menyambutnya sebagaimana Rasulullah ﷺ menyambut Ramadhan, bagaikan tamu agung, segala sesuatunya harus disiapkan.
Rasulullah ﷺ menyuruh para sahabat untuk merukyat hilal, sebagaimana dalam hadisnya,
عن ابنِ عمر، قال: تراءى الناسُ الهِلالَ، فأخبرتُ رسولَ الله -صلَّى الله عليه وسلم- أني رأيتُه فَصَامَ وأمَرَ النَّاسَ بِصِيَامِهِ
Ibnu ‘Umar berkata, “Orang-orang berusaha untuk melihat hilal, kemudian aku beritahukan kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bahwa aku telah melihatnya. Kemudian beliau bershaum dan memerintahkan orang-orang agar bershaum.” (HR. Abu Dawud no. 2342)
Kemudian setelah masuk ramadhan Rasulullah ﷺ menyampaikan berita keistimewaan Ramadhan.
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ، قَالَ: لَمَّا حَضَرَ رَمَضَانُ، قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: " قَدْ جَاءَكُمْ رَمَضَانُ، شَهْرٌ مُبَارَكٌ، افْتَرَضَ اللهُ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ، تُفْتَحُ فِيهِ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ، وَتُغْلَقُ فِيهِ أَبْوَابُ الْجَحِيمِ، وَتُغَلُّ فِيهِ الشَّيَاطِينُ، فِيهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ، مَنْ حُرِمَ خَيْرَهَا، فَقَدْ حُرِمَ "
Dari Abu Hurairah berkata: Ketika Ramadhan tiba, Rasulullah ﷺ bersabda: "Telah datang kepada kalian bulan Ramadhan, bulan yang penuh berkah, di dalamnya Allah mewajibkan kalian berpuasa, di dalamnya pintu-pintu surga dibuka lebar dan pintu-pintu neraka ditutup rapat, dan setan-setan dibelenggu. Pada bulan Ramadhan ada satu malam yang lebih baik daripada seribu bulan, dan barangsiapa tidak mendapati malam itu maka ia telah kehilangan pahala seribu bulan." (HR. Ahmad no. 7148)
4. Rasulullah ﷺ Mengisi Ramadhan Sebaik-Baiknya
Pesan Ramadhan yang keempat adalah mengisi Ramadhan dengan kebaikan. Kebaikan yang dicontohkan oleh Rasulullah ﷺ adalah meningkatkan kedermawanan dan tadarus al-Quran.
عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَجْوَدَ النَّاسِ وَكَانَ أَجْوَدُ مَا يَكُونُ فِي رَمَضَانَ حِينَ يَلْقَاهُ جِبْرِيلُ وَكَانَ يَلْقَاهُ فِي كُلِّ لَيْلَةٍ مِنْ رَمَضَانَ فَيُدَارِسُهُ الْقُرْآنَ فَلَرَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَجْوَدُ بِالْخَيْرِ مِنْ الرِّيحِ الْمُرْسَلَةِ.
“Rasulullah ﷺ itu adalah orang yang paling dermawan, dan beliau lebih dermawan lagi pada bulan ramadhan ketika jibril menemuinya. Jibril menemuinya pada setiap malam bulan ramadhan untuk bertadarus al-quran dengannya. Dan sungguh rasulullah ﷺ itu ketika jibril menemuinya lebih lembut lagi dalam hal kebaikan daripada angin yang bertiup.” (HR. al-Bukhari no. 6)
5. Mengisi Ramadhan Dengan Amalan Terbaik
Pesan Ramadhan yang kelima adalah mengisi Ramadhan dengan amalan terbaik. Dalam hadis Muadz dijelaskan sebagai berikut.
عَنْ مُعَاذِ بْنِ جَبَلٍ، أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَخَذَ بِيَدِهِ يَوْمًا، ثُمَّ قَالَ: " يَا مُعَاذُ إِنِّي لَأُحِبُّكَ ". فَقَالَ لَهُ مُعَاذٌ: بِأَبِي أَنْتَ وَأُمِّي يَا رَسُولَ اللهِ وَأَنَا أُحِبُّكَ. قَالَ: " أُوصِيكَ يَا مُعَاذُ لَا تَدَعَنَّ فِي دُبُرِ كُلِّ صَلَاةٍ أَنْ تَقُولَ: اللهُمَّ أَعِنِّي عَلَى ذِكْرِكَ وَشُكْرِكَ وَحُسْنِ عِبَادَتِكَ "
Dari Mu'adz bin Jabal bahwa Nabi ﷺ meraih tangannya pada suatu hari kemudian bersabda: "Hai Mu'adz! aku mencintaimu." Mu'adz bin Jabal berkata kepada beliau: Engkau lebih aku muliakan melebihi ayah dan ibuku wahai Rasulullah! Saya juga mencintai tuan. Rasulullah ﷺ bersabda: "Aku berwasiat kepadamu wahai Mu'adz! Jangan kau tinggalkan setiap usai shalat untuk berdoa: Ya Allah! Tolonglah aku untuk mengingatMu, mensyukuriMu dan beribadah padaMu dengan baik .” (HR. ahmad no. 22119)
Dzikir yang benar harus memohon pertolongan kepada Allah. Dzikir yang paling susah mengat Allah sepanjang hidup kita.
Syukur bil qalbi, bil lisan, bil arkan. Syukur bil qalbi, kesadaran bahwa yang kita miliki adalah pemberian dari Allah. Kalau meyakini karena kita pintar, kaya, hilang rasa syukurnya. syukur bil lisan, selalu mengucapkan al-hamdulillah, sekecil apapun rizkinya. Syukur bil arkan, menggunakan kakuria allah untuk apa yang diperintahkan oleh Allah swt.
Ibadah itu mudah, yang susah ibadah yang baik, konsisten, istiqomah. Dengan doa ini mudah-mudahan kita mampu menjadi teladan. Dzikirnya mantap, syukurnya mantap, dan ibadahnya pun mantap. Puncak dari semua ibadah adalah maqbulah. Ibadah yang diterima oleh allah swt, bukan hanya sah.
Demikian bekal keteladanan, semoga Ramadhan lebih baik lagi, Ramadhan yang membawa keberkahan melebihan tahun sebelumnya.
BACA PULU: 4 TIPS AGAR SUKSES DI BULAN RAMADHAN
Selasa sore, 22 Sya’ban 1444 H/ 14 Maret 2023 M
Artikel ahmadwandilembang.com
=========
Dapatkan update artikel islam setiap harinya dari ahmadwandi.blogspot.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kajian AWAL Official", caranya klik link https://t.me/awalofficialcom, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar