YANG TERBAIK HANYA UNTUK ALLAH SWT |
*YANG TERBAIK HANYA UNTUK ALLAH SWT*
«قَالَ اللَّهُ كُلُّ عَمَلِ ابْنِ آدَمَ لَهُ إِلَّا الصِّيَامَ فَإِنَّهُ لِي وَأَنَا أَجْزِي بِهِ»
Allah berfirman : “Setiap amal Bani Adam baginya kecuali shaum, karena sesungguhnya shaum untuk-Ku dan Aku yang akan membalasnya.” (HR. Bukhari No. 1771)
Imam al-Thibi menjelaskan, “Dan shaum adalah tersembunyi, antara dirinya dan Allah swt (yang tahu), dia melakukannya hanya mengharap ridha Allah swt, melakukannya murni hanya karena mengharapkan ridha-Nya, ia bersiyarat padanya dengan firman-Nya, karena shaum itu adalah untukku.” (Syarah al-Misykat 5/1574)
Hadis di atas seakan-akan memisahkan antara ibadah shaum dengan ibadah yang lain. Kalau ibadah yang lainnya seperti shalat, zakat, haji, silaturahmi, membaca al-quran, dan sebagainya, semua kembali kepada kita yang melakukannya, bukan untuk Allah swt. Baik atau jeleknya, berkualitas atau tidaknya, semuanya kembali kepada kita.
Sementara ibadah shaum, adalah satu-satunya ibadah yang kata Allah swt untuk-Nya. Meskipun tetap saja kita mendapatkan pahala yang istimewa dari shaum tersebut. Sebagaimana keutamaan ibadah shaum yang sangat banyak.
Masalahnya, ketika ibadah yang satu ini, yaitu shaum, satu-satunya yang kita persembahkan kepada Allah swt. Kira-kira shaum seperti apa yang akan kita berikan? Apakah shaum yang biasa-biasa saja atau yang terbaik? Shaum yang asal-asalan atau yang berkualitas sesuai petunjuk sunnah?
Apalagi kalau kita melihat tujuan penciptaan kita sebagai manusia hanya untuk beribadah kepada Allah swt semata (QS. Al-Dzariyat: 56). Ketika ibadah shaum satu-satunya yang Allah swt pinta untuk-Nya tentu saja sudah seharusnya yang kita berikan adalah yang terbaik dari semua yang baik. Karena Allah swt tidak meminta yang lain.
Ketika orang tua atau orang yang kita cintai memiliki suatu permintaan atau keinginan, dan hanya satu-satunya, kira-kira apa yang kita lakukan? Selama kita mampu, pasti akan mengabulkan permintaannya sekuat tenaga dan memberikannya yang terbaik.
Semoga Ramadhan tahun ini lebih bermakna dan shaumnya pun adalah shaum terbaik yang kita persembahkan kepada Allah swt. Allahul Musta’an!
AHAD, 06 RAMADHAN 1445
-AWAL-
.
#mutiarahadiseputarramadhan
#ahmadwandilembang
#ramadhan1445
Tidak ada komentar:
Posting Komentar